STIKES SUKMA WIJAYA SAMPANG PERINGATI ISRA MIRAJ
SAMPANG,_STIKES Sukma Wijaya Sampang menggelar peringatan Isra’ Mi’raj dengan tema “MEMBANGUN AKHLAK MAHASISWA DENGAN NILAI TAULADAN MELALUI PERJALANAN ISRA’ MI’RAJ” untuk Memaknai kembali hikmah dari peristiwa Isra’ dan Mi’raj yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW, kegiatan berlangsung di aula sukmajaya pada pukul 08.00 WIB, Kamis (23/2).
Turut hadir ketua STIKES Sukma wijaya Sampang Rikhly Faradisy Mursyida S.ST.M.Kes, serta pengawas Rudi Setiadi S.E, MM dan seluruh Civitas akademika STIKES Sukma Wijaya Sampang. Kegiatan isra’ mi’raj kian khidmat di awali dengan pembacaan shalawat yang di lantunkan oleh tim hadrah STIKES Sukma Wijaya dan dilanjutkan dengan pembacaan kalam ilahi.
Rudi setiadi S.E, MM menyampaikan dalam sambutannya “Isra’ mi’raj merupakan peristiwa luar biasa yang dijalani oleh baginda Nabi Agung Muhammad SAW dalam mendapatkan wahyu dari Allah SWT untuk mendirikan ibadah shalat. Perjalanan (27 Rajab) yang hanya berlangsung satu malam ini penting bagi umat islam. serta shalat yang khusyuk akan menjadikan manusia terbiasa berbuat hal positif seperti hal nya berperilaku baik dan disiplin dalam setiap keadaan”.
Beliau juga berharap Semoga dengan di adakan kegiatan isra’ mi’raj ini akan membawa keberkahan bagi seluruh Civitas akademika STIKES Sukma wijaya sampang, dan di harapkan mahasiswa SSW menjadi generasi yang tidak hanya menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi, melainkan juga religius dalam menyebarkan kebaikan.
Kyai Muhammad toyibul irsyad selaku pengemuka agama pada acara isra’ mi’raj ini dalam tausiyahnya menyampaikan bahwasannya kegiatan seperti ini adalah kegiatan yang sangat baik, namun terkadang masih ada seseorang yang mengadakan kegiatan isra’ mi’raj bukan karena cinta kepada nabi melainkan hanya sekedar ingin dipandang baik oleh masyarakat, selain itu beliau juga berpesan jika ingin hidup bahagia ada dua cara yaitu dengan banyak bersyukur dan pasrah pada takdir Allah, selanjutkan kegiatan di akhiri dengan sesi penutup dan Do’a.
S0202